Saturday, May 28, 2011

Naskah Drama Remaja Sandal Jepit Karya Herlina Syarifudin

Berikut ini adalah Naskah Drama Sandal Jepit Karya Herlina Syarifudin dan sebagai Nominator Penulisan Naskah Drama Remaja Jawa Timur 2006

Dramatic Personae
  • JOKO
  • PEGGY
  • LALA
  • ‘MASKOT’  (tak berwujud, hanya suara saja)
  • EMAK JOKO
  • PARA PENARI/PROPERTY MAN/HEWAN PELIHARAAN

Cuplikan Dialog Naskah Drama Remaja Sandal Jepit
LALA   
Nah, ini, ini, salah satu bentuk pengkhianatan terselubung. Ternyata kita semua patut dikasihani.

PEGGY   
Pengkhianat bagaimana? Apa maksudnya? Eh, bukan berarti itu bisa jadi alasan yang kuat. Butuh proses. Tidak semua orang sepertimu. Sok idealis. Realistis sajalah.

LALA   
Eh  Mbakyu, yang aku utarakan tadi itu sudah sangat realistis. Di depan kita dan akan banyak lagi di sekitar kita. Itu juga kalau kita mau peduli. Kalau tidak, mungkin hanya akan sebatas angin semilir saja yang kita nikmati dengan syahwat tanpa sempat kita syukuri dengan hati.

PEGGY   
Eits, jangan salah. Maka itu aku pilih Joko. Karena aku bukan jatuh hati pada sosoknya yang terlihat, namun lebih kepada sosok tersiratnya yang bagiku nusantara sekali. Seumur-umur aku pacaran, baru kali ini aku mendapatkan seorang pangeran yang begitu percaya diri dengan kesederhanaannya. Kejujuran itulah yang membuatku terpikat sejak pandangan pertama.  Dan yang membuatku salut, dia tak pernah malu menemaniku jalan dengan sendal jepit kesayangannya. Oh, Joky, (Panggilan Mesra Peggy Kepada Joko) I’ll never stop loving you.

File Naskah Drama Remaja Sandal Jepit :
 - File Tipe : Ms. Word

Semoga Naskah Drama Remaja Sandal Jepit Karya Herlina Syarifudin ini bisa membantu anda dalam menyelesaikan tugas atau garapan dan kami ucapkan selamat berproses semoga dalam Proses kretif tidak ada kendala apapun.

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More